Peta Kabupaten Jawa Tengah


Peta kabupaten jawa tengah menggunakan google colab, dengan  pustaka geopandas, dengan menginstal library packages spatial analys dari geopandas. paket yang saya gunakan berupa choro legenda categorical data, dan spatial join. 

Skema choropleth menampilkan data statistik dengan menggunakan warna untuk merepresentasikan nilai-nilai tertentu di wilayah geografis. Metode klasifikasi data ke dalam kelompok (bins) seperti
  • Quantiles: Membagi data menjadi bagian yang sama besar.
  • Equal Intervals: Membagi rentang data menjadi interval yang sama besar.
  • Natural Breaks (Fisher Jenks): Mengelompokkan data berdasarkan pola alami dalam distribusi data.
Contoh penggunaan peta choropleth dalam dunia nyata
  1. Analisis Pemilu Peta choropleth sering digunakan untuk memvisualisasikan hasil pemilu. Misalnya, warna pada peta dapat menunjukkan jumlah suara atau persentase dukungan terhadap kandidat di setiap daerah.
  2. Pendataan Kesehatan Untuk menggambarkan tingkat penyebaran penyakit tertentu, seperti tingkat kasus COVID-19 per wilayah, yang diwakili dengan warna gelap untuk daerah dengan angka tinggi dan warna terang untuk angka rendah.
  3.  Ekonomi dan Pendapatan Menampilkan distribusi pendapatan rata-rata atau tingkat kemiskinan di berbagai wilayah. Warna dapat membantu memahami area mana yang memerlukan perhatian atau bantuan lebih.
  4.  Kehutanan dan Lingkungan Digunakan oleh ilmuwan lingkungan untuk memetakan deforestasi atau tingkat kerusakan hutan di suatu wilayah.
  5. Urbanisasi Choropleth sering digunakan untuk menampilkan tingkat urbanisasi atau kepadatan populasi di daerah perkotaan.

Spatial joins atau penggabungan spasial. Spatial join adalah teknik untuk menggabungkan dua GeoDataFrames berdasarkan hubungan spasial antara geometri mereka, seperti intersects (saling bersinggungan) atau contains (mengandung).
  • Left Outer Join: Menggabungkan semua baris dari GeoDataFrame kiri dan menambahkan atribut dari GeoDataFrame kanan jika ada hubungan spasial.
  • Right Outer Join: Menggabungkan semua baris dari GeoDataFrame kanan dan menambahkan atribut dari GeoDataFrame kiri jika ada hubungan spasial.
  • Inner Join: Menggabungkan hanya baris yang memiliki hubungan spasial antara kedua GeoDataFrames.
Contoh penggunaan di dunia nyata termasuk menggabungkan data titik (misalnya lokasi toko) dengan data poligon (misalnya zona geografis) untuk mendapatkan informasi tambahan tentang zona tersebut.
Beberapa libarary yang bisa digunakan, di explore berikut gambar diatas kenamapakan gallery dari geopandas. Pembuatanya sudah dibuatkan tahap-tahapanya setiap galery yang inigin dibuatnya.

Layout finishing menggunakan adobe photoshop, menambah layer background multiply untuk texstur kertas, arah mata angin, judul, dan watermark.


Ukuran canvas menggunakan template dari adobe photoshope rubah settingan landscape atau potret, dengan menggunakan resolution 300 pixels/inch.

Posting Komentar